Cara pasang dan daftar iklan LazadaAffiliate




Pasti disini beberapa belum banyak yang tahu mengenai Lazada Affiliate? , Pada kesempatan kali ini saya akan membahas mengenai apa itu Lazada Affiliate dan saya akan memberikan tutorial mengenai cara daftar dan memasang iklan Lazada sesuai dengan permintaan teman sekelas saya tadi pagi. Oke, kalau begitu langsung saja, berikut adalah cara daftarnya:

Tugas kita sebagai blogger jika tergabung dalam program Lazada affiliate adalah mempromosikan produk-produk yang dijual oleh Lazada. Caranya adalah dengan menggunakan instrumen promosi yang disetujui, yakni banner atau artikel di blog anda. Misalnya anda memposting sebuah artikel tentang ponsel Iphone 7, seperti yang saya miliki sekarang. Nah, anda bisa mencantumkan sebuah tautan menuju Lazada yang mengandung affiliasi anda atau URL extension pada brand yang dibahas tersebut.
Dengan tautan tersebut, pengunjung blog anda yang membaca review anda tentang Iphone 7 bisa langsung klik tautan tersebut dan menuju situs belanja online Lazada langsung pada halaman Iphone 7. Pada saat pengunjung anda tersebut melakukan pembelian, maka anda akan mendapatkan komisi yang besarnya sesuai dengan volume penjualan yang terjadi atas referensi anda dalam sebulan. Anda bisa mendapatkan komisi 3%, 4% atau 5%, dimana semakin banyak penjualan anda, semakin tinggi prosentase komisinya. Skemanya adalah sebagai berikut:
  1. 0-60 transaksi setiap bulan, komisi = 3% dari nilai barang sebelum pajak
  1. 61-120 transaksi setiap bulan, komisi = 4% dari nilai barang sebelum pajak
  1. Lebih dari 120 transaksi setiap bulan, komisi = 5% dari nilai barang sebelum pajak
Pasti ada pertanyaan, bagaimana jika si pengunjung tidak langsung membeli? Tenang saja, ada fasilitas cookie selama 30 hari. Jadi selama 30 hari, data affiliate masih tersimpan di komputer calon pembeli. Jadi ketika dalam 30 hari pengunjung anda itu kembali ke website Lazada dan melakukan pembelian, maka anda masih tercatat sebagai affiliate atau orang yang mengarahkan orang tersebut membeli di Lazada

 .

1. Pertama buka Lazada Affiliate dengan klik disini

2. Kemudian, isi seluruh kolom dengan benar lalu klik Sign Up

3. Tunggu beberapa hari. Tim Lazada akan mereview website kalian dan jika sudah memenuhi kriteria yang cocok, kalian akan mendapatkan sebuah email dari Lazada.

4. Selamat! Sekarang kalian sudah terdaftar pada Lazada Affiliate.

"Lalu, bagaimana cara memasang iklan di blog?"


Nah, untuk memasang iklannya cukup mudah sekali kok, kalian tinggal ikuti beberapa langkah dibawah ini:

1. Kalian harus login terlebih dahulu, untuk login bisa klik disini
2. Sekarang pilih Tools - Ad Groups
3. Pilih dan klik iklan dan ukuran yang kalian inginkan
4. Copy script yang ada pada kolom Generate Ad Tags
5. Buka blogger dan pilih tata letak
6. Tambahkan gadget lalu pilih HTML/Java Script
7. Klik kanan, pilih paste
8. Pilih Simpan dan klik Simpan Setelan
9. Selamat! Blog kalian sekarang sudah terpasang iklan Lazada

Bagaimana? Sangat mudah bukan? Kalau begitu cukup sekian tutorial yang bisa saya buat, semoga apa yang saya tulis bisa bermanfaat dan selamat mencoba ya. :)

Previous
Next Post »